Inilah Tips Mencucui Motor Listrik Dengan Aman

Berita Otomotif- Kendaraan berbahan bakar listrik masih menjadi trend hingga saat ini, hal ini juga didukung oleh para pengusaha otomotif yang beralih dari ketergantungan bahab bakar fosil menuju energi terbaharukan. Selain itu, pemerintah juga memaikan peran yang sangat penting dalam mendorong inovasi energi tersebut.

Namun demikian, untuk mempersiapkan perubahan tersebut, ada baiknya calon pengendara mempelajarri dan mencari tahu berbagau tips untuk merawat kendaraan listriknya guna memastikan performa terbaiknya. Salah satu cara yang umum namunsangat penting adalah cara mencucui kendaraan listrik.

Mencuci Kendaraan Listrik

Salah satu kendaraan listrik yang mulai beredar di pasar otomotif adalah motor listrik besutan Honda. Adapun PT Astra Honda Motor (AHM) menyatakan bahwa motor listrik Honda EM1 e: versi Indonesia dibuat lebih tahan air dibandingkan model di negara lain.

Sarwono Edhie dari Technical Service Division (TSD) PT AHM, mengatakan, routing atau jalur kabel Honda EM1 e: dibuat lebih waterproof. Kemudian pada konektornya juga dibikin lebih tahan air. Meskipun dibuat lebih tahan air, motor listrik Honda EM1 e: enggak disarankan untuk dicuci menggunakan air bertekanan tinggi.

Lantas, bagaimana cara aman mencuci motor listrik Honda EM1 e:? Untuk mencuci Honda EM1 e: yang aman bisa pakai air biasa atau tidak bertekanan. Bisa menggunakan air yang berasal dari slang yang terhubung ke keran air langsung.

Selanjutnya, Edhie enggak menyarankan untuk menggunakan air bertekanan. Sebab, air dikhawatirkan bisa masuk ke dalam dan mengenai komponen kelistrikan Honda EM1 e:. Soalnya tekanan air pada cuci steam itu bisa sampai 120 bar. (Tapi) kalau dikasih sabun enggak ada masalah,” kata Edhie. Usai membersihkan seluruh bagian motor listrik Honda EM1 e: menggunakan sabun, Anda bisa membilas kembali dengan air bersih tidak bertekanan, seperti dari slang atau siram pakai ember.

Like
Like Love Haha Wow Sad Angry