Spesifikasi Mobil BMW 320i Yang Tampil Menggiurkan Pecinta Mobil Mewah
|Berita otomotif- BMW merupakan pabrikan otomotif yang telah lama menghiasi dunia otomotif tanah air. Produk BMW biasanya dikenal karena mobilnya yang mewah dan elegan.
Pihak baru ini BMW 320i Touring M Sport model 2021 resmi diperkenalkan di Indonesia. Mobil yang punya harga off the road Rp 1,3 miliar itu hadir dengan pembaruan eksterior, interior, dan penambahan fitur canggih.
Spesifikasi BMW 320i
BMW 320i ini merupakan mobil yang mengusung konsep station wagon ini memiliki purwarupa dinamis dan maskulin. Dimensi panjang dari BMW 320i Touring M Sport 2021 meningkat 76 mm jadi 4.709 mm, lebih lebar 16 mm jadi 1.827 mm, dan tambah tinggi 8 mm jadi 1.470 mm.
Sementara jarak sumbu rodanya pun lebih panjang 41 mm jadi 2.851 mm. Mobil ini memiliki desain tegas dengan hofmeister kink (tekukan di jendela samping belakang) dan juga tampil mewah dengan penggunaan material satin aluminium.
Fitur BMW LaserLight terbaru menawarkan glare-free hi-beam dan konsumsi energi yang efisien, dan keamanan berkendara pada saat situasi gelap. Untuk velg aloi-ringan 19″ model M light alloy wheels Double-spoke style 791 M Bicolour, Jet Black, burnished dan ukuran ban 225/40 R19 – 255/35 R19.
Sementara utnuk sistem rem nya dibekali dengan tipe M Sport dengan kaliper empat piston di depan dan kaliper dua piston di bagian belakang, sementara kaliper yang kini berwarna merah ini diembos logo BMW M, semakin memperkuat kesan sporty.
Adapun Fitur baru yang menarik dari mobil ini adalah tailgate otomatis yang disebut Opsi Comfort Access 2.0. fitur ini memungkinkan proses buka-tutup pintu tanpa sentuhan ketika pengemudi meninggalkan atau mendekati kendaraan.
Memasukkan barang-barang berukuran besar pun semakin mudah, berkat lebar kompartemen yang bertambah 112 mm, dan derajat buka 30 mm lebih tinggi dan juga 125 mm lebih lebar di bagian atasnya.
Sementara BMW Operating System 7.0 bisa mengoptimalkan sistem kontrol dan display dengan fungsi digital modern yang disesuaikan dengan kebutuhan pengemudi.
Untuk pengoperasian yang intuitif, pengemudi dapat memilih dari fungsionalitas layar sentuh Control Display, iDrive Controller, tombol roda kemudi, kontrol suara dan kontrol isyarat (Gesture Control).